Vaksinasi di Puskesmas Pembantu Sumbersari khusus Para Lansia

0
354

Bekasi, Rajawalinews – Guna mensukseskan Indonesia bebas dari Covid-19, pemerintah khususnya Kabupaten Bekasi gencar melaksanakan vaksinasi antivirus di Puskesmas Pembantu Sumbersari.

Kali ini giliran orang lanjut usia lansia mendapat pelayanan vaksin Sinovac gratis dari Puskesmas Pembantu di Desa Sumbersari Kecamatan Pebayuran kabupaten Bekasi.

Pada vaksinasi tahap pertama ini Puskesmas pembantu sumbersari mendapat kuota vaksin 200 untuk Lansia dari UPTD Karangharja Dinas kesehatan Kecamatan pebayuran yang dikhususkan bagi para lansia, Selasa 30/3/21

Peserta lansia di usia rata rata yang hendak mengikuti vaksin di Puskesmas Pebayuran harus mempersiapkan identitas Kartu Tanda Penduduk KTP dan KK sebelum mengajukan Vaksinasi

Setelah peserta vaksin mendaftarkan diri di Puskesmas Pembantu Sumbersari dilakukan skrining kesehatan seperti pengecekan tekanan darah, jantung dan kesehatan lainnya. Selanjutnya bila lansia lolos skrining dapat melanjutkan vaksinasi.

Kepala UPTD Puskesmas Karangharja kecamatan Pebayuran Kabupaten Bekasi mengatakan,untuk kegiatan Vaksinasi khusus lansia akan dilaksanakan hari ini di Desa Sumbersari.

Lia Narulitcha berharap kepada masyarakat Pebayuran yang memiliki saudara yang sudah lanjut usia agar segera datang ke Puskesmas Pembantu di Desa Sumbersari untuk dilakukan vaksinasi.

Saya sudah memberitahukan kepada masyarakat Desa Sumbersari kecamatan Pebayuran khususnya untuk para Lansia yang berusia di atas rata rata agar segera datang ke puskesmas pembantu Sumbersari untuk melakukan vaksinasi tahap pertama cukup dengan membawa identitas KTP Dan KK.Pungkasnya. (tim)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here